DAFTAR ISI

Minggu, 09 Januari 2011

Aprilia RS4 125 Juga Bakal Diboyong ke Dalam Negeri

otomotif purwokerto

JAKARTA- Tak hanya motor gede (moge) ber-cc besar, Aprilia 125 bermesin 4-tak juga dipastikan bakal masuk ke Indonesia tahun depan.

Selama ini di Indonesia sudah banyak beredar Aprilia RS125 namun yang bermesin 2 tak. Permintaan akan tipe mesin yang 4-tak dari motor sport ini menjadikan PT Sentra Kreasi Niaga (SKN) sebagai jaringan penjualan Aprilia di Indonesia "gatal" memboyong keluarga lain RS125.

"Ya dari sejak RS 125 yang 2-tak kita masukkan ke sini permintaannya cukup besar, dan juga ada sebagian yang menginginkan tipe 4-taknya," ujar Direktur SKN NugrohoTjandrakusuma ketika ditemui di Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis (16/12/2010).

Oleh sebab itulah SKN berniat menghadirkan RS 125 bermesin 4-tak sekira pertengahan tahun depan. "Mudah-mudahan kuartal ketiga 2011 sudah bisa masuk," ungkapnya.

Aprilia menamakan RS125 bermesin 4-tak sebagai RS4 125. Mesinnya tak kalah garang dibanding saudara tuanya.

Dengan bermodal sumber tenaga berkapasitas 125 cc DOHC 4-tak liquid cooled fuel injection, motor ini sanggup menghasilkan tenaga hingga 15 dk melalui sistem transmisi 6-speed.

Dengan sistem suspensi 41 mm inverted dan shock absorber with adjustable spring load, Aprilia menggunakan ban berukuran 110/80-17 di depan dan 130/70-17 di bagian belakang.

Nugroho belum mengemukakan barapa banderol untuk RS4 125 ini, hanya saja diprediksi kehadirannya bakal menggoyang pasar motor 250 cc di Tanah Air.

otomotif purwokerto

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Facebook Comments

 
Powered by Blogger